The USB Implementers Forum (dipimpin oleh INTEL) minggu lalu meluncurkan spek USB 3.0 kepada para mitra produsen hardware setelah beberapa laporan adanya perselisihan dengan AMD dan NVIDIA (yg khawatir kalo INTEL akan merancang teknologi chipset yg berbeda dan mengembangkan standar USB mereka sendiri) Tapi adakah pengaruhnya buat kita para user ? Kita menggali berbagai macam informasi baru soal USB 3.0 dan disini kamu bisa lihat gambar terakhir konektor dan kabelnya.Kelebihan dari usb 3.0 ini antara lain:
USB 3.0 akan tetap compatible dengan usb 2.0
Seperti dulu waktu kita upgrade dari USB 1.1 ke USB 2.0, konektor USB 3.0 akan kompatibel secara fisik dan fungsional dengan spek USB yg lama. Tentu saja kamu gak akan bisa mendapatkan tambahan kecepatan sampai komputer kamu udah terpasang port USB 3.0. Rahasia kompatibilitasnya ternyata terletak pada rancangan konektornya. USB 2.0 menggunakan 4 jalur kabel sedangkan USB 3.0 menambah 5 jalur kabel baru yg terletak pada sisi yg berbeda. Jadi dengan melihat ujung konektornya kita bisa dengan mudah membedakannya.
Kecepatan USB 3.0 mencapai 4,8GBbps
Intel mengklaim bahwa transfer file HD-movie 27Gb melalui USB 3.0 hanya membutuhkan waktu 70 detik sedangkan USB 2.0 perlu waktu 15 menit atau lebih. Tapi tentu saja kita juga harus mempunyai other stuff yang bisa mendukung kecepatannya ini, seperti solid state disk (SSD) , kalau hardisk sepertinya kurang mampu mengimbangi kecepatan ini karena masih terhambat dengan RPM dan kecepatan read/write-nya.
Upload Dan Download Berada Pada Jalur Yg Terpisah
Masih ingat kan kalau USB 3.0 memiliki 5 line baru ? Dua jalur khusus diperuntukkan untuk mengirim data sedangkan 3 jalur yg lain bertugas untuk menerima data. Tidak hanya akan meningkatkan kecepatan transfer data tapi rancangan ini membuat USB 3.0 dapat mengirim dan menerima data pada saat bersamaan.keren kan?
USB 3.0 Bisa Mengisi Baterai Media Portable Lebih Cepat.
Tidak hanya mampu mengirim data lebih cepat tapi USB 3.0 juga membawa power yg lebih besar. Dengan semakin bertambahnya media portabel (HP, MP3 Player, Kamera Digital) yg dicharge melalui USB teknologi 3.0 ini mampu menyalurkan arus dari 100miliamps menjadi 900miliamps. Itu berarti kalian bisa mengisi baterai 4 perangkat portabel sekaligus hanya melalui 1 Hub.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar